Pages
▼
02 Juli 2010
BELAJAR MENIKMATI KEINDAHAN BERSYUKUR
Bersyukur adalah kata kata yang gampang di ucapkan tetapi sangat sukar dalam mengaplikasikan rasa syukur
Penulis sangat miris sekali kalau melihat ada orang yang katanya kaya tapi selalu saja mengeluh...
Dan merasa selalu saja kekurangan, sudah punya sepeda pengen motor,sudah punya motor pengen mobil,sudah punya mobil pengen kapal terbang......!!
Yah.... memang begitulah nafsu manusia yang tak pernah merasa puas....! selalu saja merasa kurang dan kurang.
Tadi pagi penulis melihat salah seorang tetangga yang di usir dari kontrakannya karena telah nunggak membayar uang kontrakan 3 bulan belum di lunasi, belum lagi tagihan dari Bang keliling yang terus mencarinya,juga tukang kredit panci yang juga belum dilunasi.....
Aku berfikir... Alangkah berat beban yang harus di tanggung oleh keluarganya.... aku hanya kasihan melihat kejadian tersebut....
Bon diwarungku saja belum di bayar..... tapi mereka sudah pindah kontrakan.
Aku hanya tidak dapat membayangkan seandainya bapak itu aku atau keluargaku
Bahkan mungkin para pembaca tulisanku ini..... Kenapa kita tidak berkaca kepada mereka yang hidupnya serba pas pasan.
Mungkin kita adalah termasuk orang yang sangat beruntung karena terlahir dari keluarga Orang GILIGENTING yang rata rata punya usaha dan penghasilan yang cukup, sehingga kita dapat mengecap pendidikan entah itu Pondok pesantren atau sekolah Umum.
Cobalah kita lihat para pemulung kecil itu....!!! mereka hanya berfikir besok mau makan apa....?? tak pernah berfikir untuk gonta ganti HP atau untuk ngisi Pulsa setiap hari, yang mereka fikir cuma makan, karena memang hanya itulah kebutuhan utama mereka.
Kita sangat beruntung dan sudah sangat selayaknya untuk bersyukur akan semua nikmat yang telah ALLAH berikan kepada kita semua....
Semoga tulisan saya ini tidak menyinggung siapapun karena tidak ada tujuan untuk menyakiti hati siapapun....
Wallahu a`lam bissawab....
by: ke sabdha
(cakung 02:54PM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar